Sabtu, 07 November 2009

Israel Cari Dana Ke Jerman Untuk Beli 2 Frigate Siluman

Kelas Meko A-200 milik AL Afrika Selatan. (Foto: thyssenkrupp-marinesystems.com)

7 November 2009 -- 7 November 2009 -- Setelah pemerintah Jerman membiayai pembelian kapal selam untuk Angkatan Laut Israel, saat ini AL Israel berusaha memperoleh bantuan pembiayaan pembelian dua kapal perang kelas Meko A-200 senilai lebih dari €50 juta.

Dua kapal perang tersebut akan dilengkapi sistem teknologi canggih dan rudal yang dapat mencegat beberapa kelas kapal, kapal selam dan sasaran di darat.

Frigate anti peperangan udara buatan Jerman Meko A-200 berkemampuan siluman dapat membawa satu helikoper 10 ton atau 2 helikopter 6 ton.

Panjang kapal 119 meter dan lebar 15,8 meter diawaki 130 orang serta mampu dipacu hingga kecepatan 29 knot.

Naval-technology.com/@info-terkumpul

Tidak ada komentar:

Posting Komentar