Minggu, 15 November 2009

KD Gempita Sukses Tembakan Misil Exocet

KD Gempita. (Foto: TLDM)

15 November 2009 -- Tentera Laut Diraja Malaysia (TLDM) berhasil melakukan penembakan misil Exocet MM38, Rabu (11/11) pukul 10:30 waktu setempat di utara perairan Selat Malaka.

Misil ditembakan dari Fast Attack Craft Missile (FAC-M) buatan Swedia KD Gempita mengenai sasaran permukaan Surface Target Barge (STB) berukuran 40 meter. STB terdiri dari tongkang dan 6 kontainer berukuran 40 kaki, akibat terkena misil empat kontainer hancur dan jatuh ke laut.

Efek terkena misil Excocet. (Foto: TLDM)

Exocet MM38 didapat TLDM pada tahun 1978, misil ini jenis permukaan ke permukaan, mempunyai berat 735 kilogram, panjang 5,21 meter, diameter 35 centimeter serta dapat membawa hulu ledak seberat 165 kilogram. Jarak maksimum misil ini lebih dari 40 kilometer.

Penembakan misil ini merupakan bagian dari latihan perang TLDM bertajuk Operational Sea Training Excercise (OSTEX) yang dilaksanakan di perairan Selat Malaka, yang melibatkan 6 kapal perang KD Gempita, KD Lekiu, KD Lekir, KD Laksamana Tun Abdul Jamil, KD Laksamana Hang Nadim, KD Laksamana Tan Pusmah, sebuah helikopter Super Lynx, sebuah helikopter Nuri dan 2 jet tempur Hawk milik TUDM.

TLDM/@info-terkumpul

Tidak ada komentar:

Posting Komentar