Seorang teknisi Skuadron Udara Pendidikan 102 menutupi kokpit pesawat latih KT-1 "Wong Bee" yang baru mendarat di Pangkalan Udara TNI-AU Ngurah Rai, Bali, Selasa (22/6). Empat "Wong Bee" melakukan operasi latihan bagi para calon instruktur penerbang yang tengah menempuh pendidikan di Sekolah Instruktur Penerbang TNI-AU. (Foto: ANTARA/Marboen/Koz/ama/10)
22 Juni 2010, Kuta -- Sebanyak 16 orang siswa Sekolah Instruktur Penerbang (SIP) angkatan ke-63 tahun 2010 melaksanakan latihan terbang Navigasi Jarak Jauh (NJJ) di Lanud Surabaya. Latihan ini dilaksanakan selama seminggu mulai tanggal 22s/d30 Juni dengan menggunakan 4 pesawat KT-1B Woong Bee.
Latihan NJJ menempuh rute dari Lanud Adisucipto, menuju ke Lanud Ngurah Rai dan transit di Lanud Surabaya untuk refeul bahan bakar. Di Lanud Ngurah Rai menginap (round) dan hari berikutnya kembali dengan rute dari Lanud Ngurah Rai, transit ke Lanud Surabaya dan berakhir di Lanud Adisucipto. Latihan ini harus ditempuh setiap siswa SIP sebelum pendidikan instruktur penerbang berakhir.
Tampak Dan Skadron 102 Letkol Pnb Ramod Sinaga selesai memimpin latihan terbang turun dari pesawat menuju VIP tower lama di bandara juanda surabaya menunggu refeul, selesai refeul melanjutkan latihan penerbangan sesuai dengan rute yang telah ditentukan.
Pentak Lanud Surabaya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar