Rabu, 11 Februari 2009

F16IN Super Viper Tampil di Aero India 2009

F16IN Super Viper (Foto: lockheedmartin.com)

11 Februari 2009, Lockheed Martin Aeronautics akan tampil habis-habisan pada even India 2009 Air Show, yang berlangsung 11 – 15 Februari 2009 di Pangkalan AU Yelahanka, Bengaluru . Dimana akan menampilkan F16IN Super Viper dan C-130Js-Night Warrior.

F16IN Super Viper dirancang secara khusus untuk memenuhi atau melebihi syarat program MMRCA (Medium Multi Role Combat Aircraft) India serta siap diintegrasikan dengan infrastruktur dan operasional India saat ini.

Pesawat ini merupakan pesawat generasi keempat tercanggih, hanya dapat dikalahkan kecanggihannya oleh pesawat generasi kelima F-35 Lightning II Joint Strike Fighter dan F-22 Raptor. Dilengkapi APG-80 AESA (Active Electronically Scanned Array) Radar, digital glass cockpit dengan tampilan berwarna, mesin general Electric F110-132A kekuatan thrust 32,000 pound.

Kokpit F16IN Super Viper (Foto: lockheedmartin.com)

Lain dengan F16IN Super Viper, C-130Js-Night Warrior telah dibeli oleh India akhir tahun 2008 sebanyak 6 pesawat. Dikirimkan ke India mulai tahun 2011. Pesawat ini merupakan varian C-130J yang dipanjangkan (stretched), sama dengan yang dikirimkan ke AU Amerika Serikat.

india-defence.com/lockheedmartin.com/@info-terkumpul

Tidak ada komentar:

Posting Komentar