13 Pebruari 2009, Nagan Raya -- Sebanyak 250 aparat keamanan, terdiri dari 200 aparat Polres Nagan Raya dan Brimob Kompi V Kuala dibantu 50 anggota TNI dari Kodim 0116, memburu kelompok kriminal bersenjata di Kecamatan Beutong, Kabupaten Nagan Raya.
"Sempat terjadi kontak senjata selama 15 menit antara kelompok kriminal dengan anggota Polres, kami masih terus memburu kelompok yang menyerang aparat itu," kata Kapolres Nagan Raya AKBP Ari Subijanto di Nagan Raya, Kamis.
Kontak senjata pada pukul 13.00 WIB itu terjadi ketika personil dari satuan reserse dan kriminal Polres Nagan Raya melakukan operasi pemberantasan illegal logging di kawasan pengunungan tersebut.
"Kelompok bersenjata itu lebih dulu menyerang anggota, sehingga anggota juga terpaksa melepaskan tembakan balasan," katanya.
Merasa terdesak kelompok kriminal yang diduga lebih dari dua orang itu berlari ke arah hutan.
Aparat gabungan itu juga telah mengepung empat lokasi yang diduga menjadi tempat persembunyian kelompok kriminal itu yakni di kawasan desa Bumi Sari, Rambong, Beutong, serta satu wilayah yang belum diketahui namanya.
"Kami akan berusaha menangkap komplotan pengacau keamanan ini," kata Kapolres Nagan Raya AKBP Ari Subijanto. (gatra.com)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar