Selasa, 28 September 2010

Perjalanan KRI Teluk Jakarta Selama Empat Bulan Operasi


28 September 2010, Surabaya -- 28 September 2010 Tergurat senyum cerah dan semangat dari setiap wajah para prajurit KRI Teluk Jakarta-541dari jajaran unsur Komando Armada RI Kawasan Timur (Koarmatim), karena belum lama ini, Jumat (24/9) mereka masuk ke Pangkalan Koarmatim Surabaya.

Kapal perang ini telah melaksanakan Operasi Tameng Hiu - 10/Th. 2010, yang bertolak pada 26 Mei 2010. KRI Teluk Jakarta-541 kelas ATF (Angkut Tank Frosch) adalah salah satu unsur dalam jajaran Satuan Kapal Amfibi Koarmatim, yang di Komandani oleh Mayor Laut (P) Yanu Madawanto, S.E. Bersama tiga KRI lainnya, telah melaksanakan operasi dibawah Kendali Operasi Komandan Guspurlaarmatim selaku Dan GT. Tameng Hiu – 10.

Perasaan bangga bagi para prajurit KRI Teluk Jakarta-541, telah menunaikan salah satu tugas menjaga perairan perbatasan wilayah laut Indonesia-Malaysia sekitar perairan Karang Unarang, P. Sebatik, dan Selat Makasar dalam rangka menegakkan kedaulatan dan keutuhan wilayah NKRI.

Dimana selama periode waktu tersebut, KRI Teluk Jakarta-541 telah melaksanakan serangkaian tugas operasi dan kegiatan lainnya di daerah operasi, yang meliputi, uji Terampil Gladi Tugas Tempur TK-II/L-2 oleh Tim Penilai Kolatarmatim selama 2 hari saat tolak dari Pangkalan Koarmatim dan dinyatakan Lulus Patroli laut sesuai sektor dan terjadwal secara periodik yang tertuang dalam setiap Perintah Gerak Komandan GT. Tameng Hiu-10, serta melaporkan hasil deteksi, identifikasi kontak permukaan dan udara unsur-unsur Malaysia di wilayah perbatasan. Melaksanakan penghentian dan pemeriksaan kapal-kapal berbagai jenis yang dideteksi dan identifikasi dalam sektor patroli laut sejumlah 31 kapal, dengan hasil dokumen kapal, personel, dan muatan lengkap, serta diijinkan melanjutkan pelayaran.

Berdasarkan TGM Pangarmatim No. 2597/ARTI/0610 TWU. 0626.1015 melaksanakan tugas khusus mendukung kegiatan Bintal Juang Remaja Bahari Th. 2010, 30 Juni s.d. 04 Juli 2010 di Pangkalan TNI AL Gorontalo - Lantamal-VIII/Manado. Dengan joy sailing, demo dan pengenalan pengetahuan Kebaharian kepada 200 orang pelajar peserta dari seluruh propinsi Gorontalo.

Kegiatan internal KRI meliputi latihan peran-peran secara periodik, pemeliharaan perawatan dan pemantapan kondisi teknis, material, serta bangunan kapal oleh anggota sendiri, dapat dilaksanakan dengan baik. Kegiatan pembinaan Jasrek setiap sandar saat bekal ulang, dilaksanakan bersama prajurit sampai tingkat pertandingan olah raga permainan antar Departemen/Divisi, dan prajurit Pangkalan. Pelaksanaan Bintal dilaksanakan setiap hari di kapal bersama seluruh anggota, dan anjangsana ke PA Yayasan Hidayatullah di Boompanjang - Tarakan dengan menyerahkan bahan kontak kepada Ketua Yayasan. Melaksanakan Halal Bihalal Hari Raya Idhul Fitri 1431 Hijriah dan ramah tamah didaerah operasi, bersama prajurit di geladak kapal. Dengan berbekal semangat, dedikasi dan pengabdian, dalam melaksanakan setiap tugas yang diemban, prajurit KRI Teluk Jakarta-541 senantiasa siap mempertahankan moril dalam menyongsong tugas yang akan datang. “DWI DAYA YUDHA.

Dispenarmatim

Tidak ada komentar:

Posting Komentar