MiG-21 Lancer AU Rumania. (Foto: defense-update.com)
24 Maret 2010 -- Badan keamanan nasional tertinggi Rumania yang dipimpin oleh Presiden Traian Basescu menyetujui pembelian 24 jet tempur F-16 bekas pakai Angkatan Udara Amerika Serikat guna menggantikan jet tempur uzur buatan Uni Sovyet MiG-21 Lancer, diumumkan laman kantor Kepresidenan, Rabu (24/3).
Pemerintah Rumania akan mengajukan ke parlemen guna meminta persetujuan.
Pembelian pesawat bekas pakai karena Rumania tidak mempunyai sumber pembiayaan membeli pesawat baru.
Usia pakai MiG-21 AU Rumania dikembangkan biro disaian Mikoyan-Gurevich pertenggahan 1950-an akan berakhir 2013. Meskipun pesawat telah diupgrade perusahaan Israel Elbit dan perusahaan Rumania Aerostar S.A. tahun 1990-an.
Menurut suatu sumber, hanya 48 MiG-21 yang masih dioperasikan AU Rumania. Pesawat ini menjadi andalan AU Rumania.
Menurut berita tak resmi, pemerintah AS siap menghibahkan F-16, jika Rumania akan memodernisasi angkatan udaranya termasuk melatih para pilot dan meningkatkan landasan pesawat agar layak didarati jet tempur.
Rumania bekas anggota Pakta Warsawa bergabung dengan NATO pada 2004.
Sejumlah negara melirik F-16 untuk memodernisasi jet tempurnya, termasuk Indonesia.
RIA Novosti/@info-terkumpul
Tidak ada komentar:
Posting Komentar