Sabtu, 10 April 2010

Sertjab Kasdam II/Sriwijaya

Panglima Kodam II/Sriwijaya, Mayjen TNI M.Sochib (tengah), Kasdam II/Sriwijaya, Brigjen TNI Suharsono (kanan) dan mantan Kasdam II/Sriwijaya, Brigjen TNI Junianto Haroen (kiri) berjabat tangan usai serah terima tugas dan tanggungjawab jabatan (Sertijab) Kasdam II/Sriwijaya di Markas Kodam II/Sriwijaya Palembang, Sabtu (10/4). Brigjen TNI Junianto Haroen selanjutnya akan bertugas sebagai Deputi IV bidang Koordinasi Hanneg Kemenko Polhukam RI. (Foto: ANTARA/Nila Fu'adi/foc/10)

10 April 2010, Palembang -- Pangdam II/Sriwijaya dalam amanatnya mengatakan bahwa pergantian pejabat di lingkungan organisasi militer seperti TNI Angkatan Darat merupakan kebutuhan organisasi dalam menjawab tuntutan dan dinamika tugas yang semakin multi dimensi, kompleks dan dinamis. Hal ini dilakukan agar roda organisasi dan regenerasi kepemimpinan di lingkungan Angkatan Darat dapat berjalan dengan lancar dan terus berlanjut sesuai pembinaan personel dan pembinaan satuan, sehingga sudah sepatutnyalah personel yang mengawaki Angkatan Darat dari generasi ke generasi, memiliki kapabilitas dan akseptabilitas serta responsibilitas yang tinggi. Selain itu juga, pergantian pejabat merupakan bagian dari proses untuk mendinamisasi organisasi, sesuai tuntutan dan tantangan tugas yang akan dihadapi. Selama memangku jabatan sebagai Kasdam II/Sriwijaya Brigadir Jenderal TNI Junianto Haroen telah banyak membantu Pangdam dalam melaksanakan tugas pokok Kodam II/Sriwijaya dengan penuh kesungguhan dan dedikasi serta loyalitas yang tinggi, sehingga setiap tantangan dan kendala tugas yang dihadapi dapat diselesaikan dengan baik.

Selanjutnya Pangdam II/Sriwijaya mengatakan, jabatan Kasdam merupakan pembantu dan penasehat utama Pangdam dalam bidang penyelenggaraan fungsi-fungsi Kodam, sehingga keberadaan Kasdam sangat membantu dalam pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Pangdam. Di akhir amanatnya, Pangdam II/Swj menyampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih kepada Brigadir Jenderal TNI Junianto Haroen beserta istri atas segala pengorbanan dan jerih payah yang telah dilakukan selama bertugas di Kodam II/Sriwijaya, selamat jalan dan semoga sukses dalam meniti karier di tempat penugasan yang baru sebagai Deputi IV bidang Koordinasi Hanneg Kemenko Polhukam. Kepada Brigadir Jenderal TNI Suharsono, S. IP., sebagai Kasdam II/Sriwijaya yang baru beserta istri Pangdam mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas di Kodam II/Sriwijaya.

Pangdam II/Sriwijaya Mayor Jenderal TNI Mochammad Sochib, S.E., M.B.A., bertindak selaku Inspektur Upacara dalam Acara Serah Terima Tugas dan Tanggung Jawab Jabatan Kasdam II/Sriwijaya, Sabtu, 10 April 2010 bertempat di gedung Gatot Subroto Makodam II/Sriwijaya.

Hadir dalam acara tersebut, Kasdam II/Sriwijaya, Brigadir Jenderal TNI Junianto Haroen beserta istri, Irdam II/Sriwijaya, Para Danrem jajaran Kodam II/Sriwijaya, Danrindam II/Sriwijaya, Para Asisten Kasdam II/Sriwijaya dan Kabalakdam II/Sriwijaya serta Ketua dan pengurus Persit KCK Daerah II/Sriwijaya.

Pendam II/Sriwijaya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar