UNIK - Paling Mewah di Dunia? Uniknya Toilet di Toko ShinQ Jepang - Pada umumnya, tujuan utama ketika kita mengunjungi sebuah mall adalah untuk berbelanja maupun sekedar rekreasi bersama keluarga, entah itu hanya sekedar window shopping, atau menikmati makanan di restoran hingga belanja berbagai kebutuhan. Tapi ada kemungkinan tujuan ini akan berubah setelah Anda mengunjungi salah satu fasilitas toilet yang ada di dalam sebuah toko yang bernama 'ShinQs'.
Terletak di pusat perbelanjaan SHibuya Hikarie, Jepang, ShinQ memiliki banyak toko yang terletak di lantai B3 sampai dengan lantai 5. Pada setiap lantainya, ShinQ menyediakan toilet mewah bagi para pelanggan wanitanya. Bahkan, saking istimewanya mereka tidak mau menyebutnya sebagai toilet, tetapi 'switch room' atau kamar ganti.
Menurut panduan yang ada di Shubiya Hikarie, kata 'switch room' digambarkan sebagai ruang serba guna yang melebihi toilet standar pada umumnya. Tentu saja di sini pengunjung wanita masih bisa melakukan aktivitas yang umum dilakukan, seperti membetulkan make up atau hanya sekedar mencuci muka agar terlihat lebih fresh. Tapi istimewanya, ruangan ini diklaim bisa mengubah suasana hati menjadi lebih nyaman dan segar.
Yang paling menarik, setiap 'switch room' di toko ShinQ memiliki konsep yang berbeda di setiap lantainya. Sebagai contoh Kamar ganti di B3 memiliki tampilan dengan tema nuansa pasar di Perancis, B2 lebih diperuntukkan bagi para ibu yang ingin memperbaiki make-up mereka dan bersantai sejenak dengan anak mereka, B1 bertemakan kecantikan serta memamerkan produk kecantikan terbaru dari ShinQ, lantai 3 dihiasi dengan berbagai karya seni, lantai 4 memiliki lampu gantung mewah dan masing-masing kamar toilet memiliki desain yang unik. Kamar ganti terakhir di lantai 5 memiliki kamar khusus yang hanya dapat diakses secara ekslusif oleh para anggota pemilik kartu TOP & ClubQ.
http://info-infounik.blogspot.com/2012/07/toilet-paling-mewah-didunia-xc1z.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar