Jumat, 13 Maret 2009

RFS Yaroslav Mudry Segera Memperkuat Armada Baltik Rusia

RFS Yaroslav Mudry-727 saat dibuat


Armada Baltik Rusia segera diperkuat frigate jenis 11540 Yastreb, RFS Yaroslav Mudry-727. Frigate jenis ini merupakan kapal kedua setelah RFS Neustrashimy, saat ini berada di Teluk Aden dalam operasi internasional anti bajak laut.

Yaroslav Mudry dibuat digalangan kapal Yantar tahun 1991, terhenti pembuatannya karena masalah finansial tahun 1994. Hingga penyelesaian kapal ini hampir 19 tahun.

Melakukan uji pelayaran di laut Baltik 26 Februari 2009 dan diharapkan sudah bertugas dijajaran Armada Baltik April 2009.

Saat ini kapal ini telah mempunyai 27 officer, 31 sub-officer dan 155 pelaut.



Frigate ini mempunyai bobot 4500 ton, dapat berlayar dengan kecepatan maksimal 30 knot, dipersenjatai rudal anti kapal, sistem pertahanan udara, meriam 100 mm , bom dalam serta sebuah helikopter Ka-27. Dirancang mampu melindungi kapal perang maupun kargo dari serangan permukaan maupun bawah air.

RIA Novosti/RusiaNavy/@info-terkumpul

Tidak ada komentar:

Posting Komentar