MH-60R Seahawk. (Foto: navair.navy.mil)
13 Juli 2010 -- Defense Security Cooperation Agency (DSCA) telah memberitahukan pada Kongres Amerika, Rabu (7/7) rencana penjualan 24 helikopter MH-60R Seahawk lengkap dengan suku cadang, pelatihan dan dukungan logistik senilai 2,1 milyar dolar kepada Australia.
Selaian 24 helikopter, pemerintah Australia membeli juga 60 mesin T-700 GE 401C (48 dipasang di helikopter dan 12 sebagai suku cadang), peralatan komunikasi, suku cadang, pelatihan awak dan perangkat pelatihan, pelayanan dukungan logistik serta sejumlah perangkat teknis lainnya.
Helikopter MH-60R Seahawk akan meningkatkan kemampuan Australia dalam peperangan anti kapal selam dan anti kapal permukaan, search and rescue (SAR), serta pengintaian kapal permukaan.
Helikopter dapat juga digunakan untuk operasi kemanusian, bantuan bencana alam, dan operasi keamanan di wilayah Asia-Pasifik.
Kontraktor utama proyek ini, Sikorsky Aircraft Corporation di Stratford, Connecticut, Lockheed Martin di Owego, New York, General Electric di Lynn, Massachusetts dan Raytheon Corporation di Portsmouth, Rhode Island.
DSCA/Berita HanKam
Tidak ada komentar:
Posting Komentar