Kamis, 19 April 2012
Satfib Koarmatim Gelar L-3 Memantai dan Lepas Pantai
19 April 2012, Surabaya: Satuan Kapal Amfibi Komando Armada RI Kawasan Timur (Satfib Koarmatim) menggelar Latihan Manuvra Lapangan (Manlap) L-3 Memantai dan Lepas Pantai. Latihan tersebut di buka Komandan Satfib Koarmatim Kolonel Laut (P) Irwan Achmadi di Gedung Serbaguna Satfib Koarmatim Ujung, Surabaya, Rabu (18/4).
Tujuan latihan ini, untuk meningkatkan kemampuan dan profesionalisme personel dan unsur-unsur Satfib Koarmatim dalam hal pengetahuan memantai, lepas pantai, menembak sasaran udara dan permukaan dengan tepat dan cepat. Replenishment At Sea (RAS), Boarding Exercise, Heli Deck Party,dalam operasi amphibi sehingga mampu melaksanakan fungsi dan peran sebagai kapal amhibi sesuai yang diharapkan.
Latihan memantai dan lepas pantai (L-3) ini, diikuti oleh seluruh unsur-unsur dibawah kendali dan komando Satfib Koarmatim yang melibatkan 3 kapal perang yaitu KRI Makasar-590, KRI Mandar-514 dan KRI Teluk Ende-517 yang berlangsung mulai tanggal 17 hingga 27 April 2012. Pantai Tanjung Jangkar, Situbondo, Jawa Timur. akan menjadi tempat latihan pendaratan bagi unsur-unsur kapal amphibi ini.
Dalam sambutan Komandan Satfib Koarmatim Kolonel Laut (P) Irwan Achmadi mengatakan, bahwa kegiatan ini memiliki arti penting, yakni menguji kemampuan dan profesionalisme personel Satfib Koarmatim, serta kesiapan operasi tempur laut dalam rangka melaksanakan fungsi pertahanan di laut, khususnya operasi amfibi.
“Kesiapsiagaan Alat Utama Sistem Senjata dan personel dalam mengawaki alat tempur sangatlah menentukan keberhasilan pelaksanaan tugas di lapangan. Oleh sebab itu, saya menginginkan dan memerintahkan kepada seluruh peserta latihan agar melaksanakan latihan ini dengan serius dan penuh tanggung jawab,”tegas Komandan Satfib Koarmatim.
Sumber: Dispenarmatim
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar